Guru PAI SMAN 1 Banguntapan Juara III Penggerak Literasi

Krjogja.com – BANTUL – Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) SMAN 1 Banguntapan Bantul, Ahmad Amali Kurniawan MPdI MPd (40)

 mengukir prestasi meraih juara III Kategori Sosialisator Penggerak Literasi Nasional (SPLN) dalam Festival Literasi Nasional (FLN) yang digagas PT Nyalanesia Surakarta. Acara ini menjadi agenda rutin tahunan yang selalu ditunggu para penggerak literasi dan pecinta buku.

“FLN merupakan puncak rangkaian program Gerakan Sekolah Menulis Buku (GSMB) Nasional Tahun 2022. Peserta yang hadir mencapai 800-an  dari berbagai daerah di Indonesia,” ujarnya, Selasa (9/5/2023).

Penyerahan hadiah dan piagam, katanya, sudah diserahkan pada sepekan yang lalu di Solo. Keberhasilan ini, diakuinya,

tak terlepas dari dukungan dan kepercayaan 35 sekolah dan madrasah yang tergabung dalam program GSMB Nasional 2022 di DIY.

Tugas yang diemban pria kelahiran Nganjuk ini selama menjadi Sosialisator Program Literasi (SPL) Nasional sejak 2019 berhasil melakukan pendampingan dan memfasilitasi para guru koordinator di sekolah-sekolah yang mengikuti program GSMB Nasional. Capaian ini hanya kalah dari jumlah sekolah/madrasah peserta dari Kabupaten Sidoarjo Jawa Timur (juara II) dan Bali (huara I).

Atas prestasi yang membanggakan SMAN 1 Banguntapan itu, pihak sekolah  memberikan anugerah dan apresiasi yang diserahkan setelah upacara bendera, Senin (8/5/2023). Bersamaan dengan itu, sekolah juga menyerahkan hadiah kepada siswa yang telah meraih sukses di kancah lokal maupun nasional.

Waka Kesiswaan SMAN 1 Banguntapan Putri Praptiningsih SS menekankan pentingnya sikap ngajeni yang harus dipraktikkan seluruh warga sekolah. Ngajeni artinya menghormati, mengakui keberadaan dan peran orang lain.

“Sikap ngajeni atau menghormati dan menghargai sangat penting dan harus dilaksanakan dalam aspek kehidupan baik keluarga, sekolah, masyarakat dalam aktivitas sehari-hari,” jelasnya.

Sementara itu, pemenang Lomba Cipta Puisi dan Cerpen untuk memperingati Hari Kartini yang diadakan SMAN 1 Banguntapan, yakni Juara I kategori cipta puisi dari kalangan guru diraih Sri Wahyuningsih SPd dan kategori cerpen dimenangkan Setya Legawa SPd. Sedangkan, dari kalangan siswa, kategori cipta puisi kemenangan dipercayakan kepada Azzahra Widya Savkirana (XI IPS 3) dan kategori cerpen Fadhila Adya Az Zahra (XI MIPA 2).

Kepala SMAN 1 Banguntapan Dra Yati Utami Purwaningsih MPd memberikan apresiasi dan turut bangga dengan prestasi salah seorang gurunya. Prestasi itu diharapkan memotivasi guru lain agar melakukan mengembangan diri di bidang literasi. Ia mengajak seluruh stakeholder sekolah memberikan dedikasinya secara totalitas dalam berkreasi dan berinovasi memajukan sekolah. (Obi

 

 

Sumber : https://www.krjogja.com/berita-lokal/read/504471/guru-pai-sman-1-banguntapan-juara-iii-penggerak-literasi?utm_source=Mobile&utm_medium=whatsapp&utm_campaign=Share_Bottom

Leave a Reply